Connect with us

TechnoBusiness News

Synnex Metrodata Jadi Distributor Resmi Zebra Technologies

Synnex Metrodata Indonesia kini menjadi distributor resmi Zebra Technologies.

Published

on

Synnex Metrodata Indonesia kini menjadi distributor resmi Zebra Technologies.

“Kami melengkapi protofolio printing dan peripheral and tools dengan menjadi distributor resmi Zebra Technologies.”

Jakarta, TechnoBusiness ID PT Synnex Metrodata Indonesia, anak perusahaan PT Metrodata Electronics Tbk. (IDX: MTDL), hari ini mengumumkan kemitraannya dengan Zebra Technologies (Nasdaq: ZBRA).

Baca Juga: Shareit Masuk Tiga Besar Aplikasi dengan Retensi Tertinggi

Advertisement

Kemitraan itu menyepakati bahwa mulai saat ini Synnex Metrodata resmi menjadi distributor dari produk dan solusi Zebra Technologies asal Lincolnshire, Illinois, Amerika Serikat, untuk pasar Indonesia.

Manajemen Synnex Metrodata menyatakan bahwa belakangan ini berbagai industri telah kian menyadari betapa pentingnya memanfaatkan teknologi agar proses bisnis berjalan lebih efisien dan tepat waktu.

Baca Juga: Jaringan Fixed Broadband Biznet Tetap yang Tercepat

“Oleh karena itu, kami melengkapi portofolio printing dan peripheral and tools dengan menjadi distributor resmi Zebra Technologies,” ungkap Lie Heng, Direktur Synnex Metrodata Indonesia.

Dengan produk dan solusi dari Zebra Technologies, Synnex Metrodata dapat memperluas portofolio printing dan peripheral and tools-nya dengan masuk ke segmen pasar komersial.

Advertisement

Segmen pasar komersial yang dimaksud, antara lain Specialty Printing and Supplies, Barcode Scanning, Mobile Computing and Rugged Tablets, RFID and Real-Time Location Systems (RTLS).

Baca Juga: Edge DC Luncurkan Data Center Pertama Edge1 di Jakarta

Juga, Intelligent Workforce Management and Execution Solutions, Data Services and Prescriptive Analytics, Support Managed and Professional Services, dan Intelligent Automation Systems.

Produk dan solusi dari Zebra Technologies tersebut mampu membantu manajemen perusahaan di Indonesia dalam membuat keputusan bisnis di berbagai industri.

—Anwar Ibrahim, TechnoBusiness ID Foto: Zebra Technologies

Advertisement

Tekan “tombol lonceng” di sisi kiri layar Anda untuk mendapatkan notifikasi berita terbaru dari TechnoBusiness lebih cepat. 

Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.

Continue Reading
Advertisement