Connect with us

TechnoBusiness News

Layani 250 Juta Pengguna, Inilah Makna Logo TeraBox Terayar

Inilah makna di balik logo TeraBox yang baru—yang diluncurkan minggu ini.

Published

on

Tokyo, TechnoBusiness JP TeraBox, aplikasi cloud storage global yang dikembangkan oleh Flextech Inc. asal Tokyo, Jepang, berubah logo. Perubahan logo itu diumumkan pada Selasa (6/2).

TechnoBusiness News: Dampak Transisi Politik Terhadap Strategi Teknologi Perusahaan

Logo TeraBox yang baru mengandung makna “Intelligence, Cloud Storage, Efficiency, and Security”, yang artinya teknologi pintar, penyimpanan data berbasis pada komputasi awan, efisiensi, dan keamanan.

Format yang baru logo TeraBox melambangkan realibilitas dan stabilitas  serta menawarkan keamanan dan imajinasi bagi pengguna. Bentuk kotak mencerminkan fungsi produk dalam menyimpan data.

Advertisement

Lalu, huruf T diharapkan mampu meningkatkan asosiasi terhadap nama produk. Jadi, kata Yu Furuya, Product Lead TeraBox, dengan logo baru perusahaan ingin menghadirkan identitas merek yang unik dan berkesan.

TechnoBusiness News: Pendapatan Relex dari Biaya Berlangganan pada 2023 Naik 42%

“Logo baru dan kehadiran Terara, maskot merek kami, menjadi simbol dari janji kami dalam menghadirkan lingkungan digital yang ramah pengguna dan aman,” katanya.

Tahun ini, TeraBox menyediakan cloud storage sebesar 1.024 GB secara gratis. Sejak Mei 2020-Desember 2023, TeraBox melayani 250 jutaan pengguna terdaftar dan 20 jutaan pengguna aktif harian di 231 negara.

—Akihiro Arata, TechnoBusiness JP

Advertisement