Connect with us

TechnoBusiness News

Enam Tahun, Xurya Bangun Panel Surya 100 MW di 200 Proyek

Xurya telah membangun panel surya selama enam tahun.

Published

on

Pekerja sedang memasang panel surya Xurya untuk sebuah pusat perbelanjaan. ● Foto: Xurya

Xurya telah berhasil membangun lebih dari 100 MW kapasitas daya yang tersebar di hampir 200 proyek.

“Setiap MW yang terpasang merupakan hal yang sangat berarti.”

Advertisement

Jakarta, TechnoBusiness ID Xurya, pionir penyedia Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) dengan skema sewa, dalam ulang tahunnya yang keenam mengumumkan telah berhasil membangun lebih dari 100 MW kapasitas daya yang tersebar di hampir 200 proyek di seluruh Indonesia.

Menurut Eka Himawan, Managing Director Xurya, sampai saat ini lebih dari 100 perusahaan telah terbantu untuk mulai menggunakan energi surya, yang berarti secara nyata turut melakukan penghematan energi sekaligus pengurangan emisi karbon di Tanah Air.

“Setiap MW yang terpasang merupakan hal yang sangat berarti. Ini menjadi bukti nyata bahwa Indonesia sedang bergerak ke arah yang lebih baik, menuju masa depan berkelanjutan,” katanya.

Baca Juga:

Sejak didirikan, Xurya berkomitmen mendukung transisi energi pemerintah dan mendukung target bauran energi sebesar 25% pada 2030. Selain itu, Xurya juga menjadi pionir dalam penggunaan Internet of Things untuk pemantauan dan pengelolaan PLTS dari jarak jauh.

Advertisement

Dalam menggarap proyeknya, Xurya menjalin kolaborasi dengan 150 EPC (Engineering, Procurement, Construction) lokal. Proyek-proyek Xurya tersebut tersebar di Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan.

—Vino Darmawan, TechnoBusiness ID