Published
4 years agoon
Oppo Indonesia meluncurkan jam tangan pintar Oppo Watch dengan teknologi layar pertama di dunia.
Jakarta, TechnoBusiness Products ● Mengikuti jejak Apple dan Samsung, vendor ponsel pintar asal China Oppo pun meluncurkan jam tangan pintar (smartwatch) Oppo Watch.
Baca Juga: Casio Rilis Jam Tangan G-Shock x Rui Hachimura
Di Indonesia, Oppo merilis Oppo Watch untuk pertama kalinya pada Kamis (6/8) malam bersamaan dengan peluncuran ponsel pintar terbarunya Oppo Reno4.
Sebagai jam tangan pintar, Oppo Watch dikembangkan dengan memadukan teknologi modern dan desain yang fashionable.
Baca Juga: TAG Heuer Luncurkan Seri Terbaru TAG Heuer Connected
“Oppo selalu fokus pada pengembangan produk-produk gaya hidup cerdas yang berorientasi pengguna seperti pada Oppo Watch,” ungkap Aryo Meidianto A., Public Relations Manager Oppo Indonesia.
Oppo Watch dioperasikan menggunakan Wear OS by Google. Fitur AI Outfit Matching-nya memudahkan pengguna mendapat rekomendasi tampilan jam tangan yang sesuai dengan busana yang dikenakan.
Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.
[nextpage]
Yang menarik, Oppo Watch memiliki layar flexible dual-curved pertama di dunia. Layar ini menggunakan AMOLED 1,6 inci sehingga menyuguhkan gambar yang tajam.
Baca Juga: Sony Meluncurkan GP-VPT2BT Wireless Shooting Grip
Untuk pengisian dayanya, Oppo Watch telah memanfaatkan sistem VOOC Flash Charging. Agar dayanya penuh dengan masa penggunaan 36 jam dibutuhkan 75 menit pengisian.
Tapi, jika terburu-buru pengguna bisa mendapatkan daya baterai 16 jam operasional hanya dengan pengisian selama 15 menit. Dan, masih banyak fitur-fitur lain yang ditawarkan oleh Oppo Watch.
Baca Juga: Robotic Research Pamerkan Drone Canggih Pegasus Mini
Jika ingin memilikinya, Oppo menawarkan dua versi ukuran: 46 dan 41 mm. Oppo Watch 46 mm dipasarkan dengan warna hitam dibanderol Rp4,49 juta.
Sementara itu, Oppo Watch 41 mm ditawarkan dengan warna hitam dan rose gold seharga Rp 3,49 juta.●
—Purjono Agus Suhendro, TechnoBusiness Products ● Foto: Oppo
Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.
Strategi Oppo Sasar Pasar Premium Lewat Oppo Experience Store
Oppo A76, Smartphone Seri A Pertama yang Usung SuperVOOC
Pasar Smartphone Indonesia Turun 12,4%, Oppo Jadi Raja
Oppo Find X3 Dilengkapi Full-path Color Management System, Apa Itu?
Raisa Meriahkan Peluncuran Oppo A92 Secara Virtual, Jumat
Perluas Jangkauan Pasar, Oppo Indonesia Gandeng Tokopedia