TechnoBusiness News
Jaringan Ritel Erajaya Group per Kuartal 3/2023 Capai 2.046 Gerai
Jumlah jaringan ritel Erajaya Group akan terus ditambah secara prudent.
Jumlah jaringan ritel Erajaya Group akan terus ditambah secara prudent.
Published
1 year agoon
Jakarta, TechnoBusiness ID ● PT Erajaya Swasembada Tbk. (IDX: ERAA), perusahaan ritel serta distribusi perangkat gadget, elektronik, dan gaya hidup terkemuka di Indonesia yang didirikan oleh Ardy Hady Wijaya pada 1996, terus menunjukkan kinerja positif.
Dalam “Surat dari Erajaya” yang dikirimkan ke berbagai media, termasuk TechnoBusiness Indonesia, hari ini terungkap bahwa hingga saat ini Erajaya Group memiliki empat lini bisnis: Erajaya Digital, Erajaya Active Lifestyle, Erajaya Beauty & Wellness, dan Erajaya Food & Nourishment.
TechnoBusiness Insights: Menilik Pasar BNPL di India yang Berpopulasi Terbesar Dunia
Masing-masing lini bisnis itu memiliki pertumbuhan jaringan ritel yang kuat. Per kuartal 3/2023, berdasarkan data perusahaan, jumlah jaringan ritel Erajaya Group secara konsolidasi telah mencapai 2.046 gerai yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, Malaysia, dan Singapura.
Menurut Djunadi Satrio, Head of Corporate Communications Erajaya Group, tidak hanya jaringan ritel, perusahaan tersebut juga memiliki 102 pusat distribusi dan lebih dari 68.000 mitra. Ke depan, jumlah jaringan ritel, pusat distribusi, dan mitra itu masih akan terus ditambah.
“Pada kuartal terakhir 2023 ini, penambahan toko baru masih akan terus dilakukan secara prudent dengan memonitor kondisi dan situasi yang ada. Kami percaya bahwa inisiatif ini akan membuat kinerja perusahaan tetap terjaga secara keseluruhan,” ungkapnya.
TechnoBusiness News: Supermom Ekspansi ke Indonesia, Usung 25 Merek Singapura
Agresivitas itu akhirnya menghasilkan catatan keuangan perusahaan yang baik. Merujuk pada laporan keuangan kuartal 3/2023 yang belum lama ini dirilis, Erajaya Group berhasil membukukan penjualan bersih sebesar Rp42,8 triliun, 22,5% lebih tinggi daripada kuartal 3/2022.
Melalui gerai-gerai seperti Erafone, iBox, Urban Republic, JD Sports, Paris Baguette, Apotik Wellings, Erablue, dan lain sebagainya, kata Djunadi, Erajaya Group hadir untuk melayani pelanggan setia dan memaksimalkan shareholder value.●
—Purjono Agus Suhendro, TechnoBusiness ID ● Foto: Erajaya Group
PNM Dampingi Nasabah PNM Mekaar Daftar Izin Edar BPOM
Realme C75 Jadi Smartphone Paling Tahan Lama di Dalam Air
Canon Selphy QX20, Printer Foto Portabel nan Cepat dan Praktis
Alto Network Jalin Kemitraan dengan MotionPay, E2Pay, Bank Jago
B. Braun Indonesia Resmikan Fasilitas Technical Service Baru
Kinerja Kinclong, Carro Raih Investasi Strategis dari Woori Venture
PNM Dukung Kementerian BUMN Tingkatkan Daya Saing UMKM
Ketika GenAI Jadi Penentu Kemenangan Persaingan Perusahaan
Grab Pilih Cloud AWS untuk Dukung Inovasi dan Pertumbuhan