TechnoBusiness News
Pengguna Alibaba Mencapai 674 Juta Orang
Published
5 years agoon
Jumlah pengguna aktif tahunan Alibaba mencapai 674 juta, naik 20 juta dibanding setahun lalu.
Hangzhou, TechnoBusiness ● Alibaba Group Holding Limited (NYSE: BABA), perusahaan marketplace terbesar di dunia yang berbasis di Hangzhou, China, berhasil membukukan pendapatan sebesar RMB114,92 miliar (US$16,74 miliar) pada kuartal 2/2019.
Baca Juga: Wow, Cristiano Ronaldo jadi Duta Shopee
Pendapatan itu meningkat 42% dengan EBITDA yang tumbuh 34% jika dibandingkan dengan kuartal 2/2018. “Kami sangat senang melihat interaksi pengguna dan belanja konsumen di seluruh platform kami yang berkesinambungan,” ujar Maggie Wu, Chief Financial Officer Alibaba Group.
Perusahaan yang didirikan Jack Ma pada 4 April 1999 itu memperoleh kinerja yang bagus berkat dukungan 674 juta pengguna aktif tahunannya. Jumlah itu naik 20 juta dibanding setahun lalu yang berakhir pada 31 Maret 2019.
Baca Juga: James Perry, Mantan Petinggi Citi, jadi CFO Zilingo
Menurut Daniel Zhang, CEO Alibaba Group, konsumen aktif bulanan dengan perangkat mobile pada Juni mencapai 755 juta, naik 35 juta dibanding pada bulan sebelumnya.●
—Zhang Ju, TechnoBusiness ● Foto: Alibaba
You may like
-
Festival Belanja Global 11.11 Alibaba Bukukan US$84,54 Miliar
-
Omzet Single Day Alibaba “Salip” Canton Fair
-
Jegal Amazon, Alibaba Tambah US$2 Miliar ke Lazada
-
Unilever Jalin Kerja Sama Strategis dengan Alibaba
-
Lima Nasihat Berharga Entrepreneur Sukses untuk Generasi Milenial
-
Alibaba “Tancapkan” Alipay di Indonesia Melalui Emtek Group