Connect with us

TechnoBusiness News

Maskapai Vistara Buka Rute Penerbangan Langsung Delhi-Bali

Vistara menerbangi rute Delhi-Bali (PP) setiap hari mulai 1 Desember.

Published

on

Vista mulai melayani penerbangan harian rute Delhi-Denpasar, Bali, sejak 1 Desember.

Jakarta, TechnoBusiness ID Vistara, maskapai penerbangan India hasil patungan Tata Group dan Singapore Airlines, membuka rute penerbangan langsung harian Delhi, India-Denpasar, Bali, Indonesia.  

Penerbangan perdana dimulai dari Bandara Internasional Indira Gandhi, Delhi, pukul 00.30 (IST) menggunakan pesawat jenis Airbus A321LR dan mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai pada pukul 11.05 WITA.

TechnoBusiness News: Large Language Models Bahasa Indonesia Mulai Dikembangkan

CEO Vistara Vinod Kannan mengatakan Bali merupakan salah satu destinasi wisata favorit bagi wisatawan asal India. Ia merasa bangga karena Vistara menjadi satu-satunya maskapai yang terbang langsung Delhi-Bali.

Advertisement

“Selain ada kedekatan hubungan bisnis dan budaya antara India dan Indonesia, Bali juga telah semakin berkembang menjadi destinasi utama bagi pelancong korporasi maupun MICE,” ungkapnya.

Dalam melayani rute Delhi-Bali, Vistara menawarkan tiga pilihan kelas penumpang dengan masing-masing kelas memiliki beragam keunggulan, termasuk interior pesawat bergaya kontemporer hingga Wi-Fi onboard.

Direktur Utama Angkasa Pura I Faik Fahmi menyambut baik atas pembukaan rute penerbangan langsung Delhi-Bali tersebut. Rute penerbangan tersebut memang sudah dinanti-nantikan sejak lama.

“Hal ini pantas dicatat dalam buku sejarah Angkasa Pura I, rute penerbangan yang lama dinantikan ini akhirnya resmi beroperasi,” katanya saat memberikan sambutan pada acara inaugural flight pada Jumat (1/12).

TechnoBusiness News: 10 Istilah AI yang Perlu Anda Ketahui Menurut Microsoft

Advertisement

Kepemilikan Vistara

Vistara merupakan full service airlines di bawah perusahaan Tata SIA Airlines Limited. Tata SIA Airlines Limited didirikan sebagai perusahaan patungan antara Tata Sons Private Limited dan Singapore Airlines Limited.

Berbekal kepemilikan masing-masing sebesar 51:49, Vistara mengawali penerbangan perdananya pada 9 Januari 2015. Kini, maskapai tersebut mempunyai 64 pesawat produksi Boeing dan Airbus.

Memperoleh peringkat tertinggi dari Skytrax dan TripAdvisor, sejak diluncurkan sampai saat ini Vistara telah menerbangkan lebih dari 50 juta penumpang, baik dari dan tujuan domestik maupun internasional.

—Purjono Agus Suhendro, TechnoBusiness ID

Advertisement

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2024 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.