Connect with us

TechnoBusiness News

4 Inovasi Terbaru Cisco Webex Ini Cukup Menarik

Published

on

Cisco Webex menambahkan empat inovasi terbaru di platform telekonferensi videonya sehingga menjadi lebih menarik. 

Jakarta, TechnoBusiness ID • Cisco Systems, Inc. (Nasdaq: CSCO), perusahaan teknologi yang berbasis di San Jose, California, Amerika Serikat, terus mengembangkan platform telekonferensi videonya, Cisco Webex.

Baca Juga: Pendapatan Zoom Naik 363,3%, tapi Belum Memimpin Pasar

Cisco Webex, diluncurkan dengan nama WebEx pada 1995 dan diakuisisi Cisco pada 2007, telah menjadi salah satu platform telekonferensi video terkemuka di dunia seperti Microsoft Teams, Zoom, dan VooV Meeting.

Dalam pengumumannya kali ini, Cisco telah menambahkan setidaknya empat inovasi terbaru Cisco Webex sehingga platform telekonferensi video tersebut menjadi lebih menarik.

Advertisement

Keempat inovasi terbaru Cisco Webex itu, antara lain: Pertama, peserta dapat tampil saat meeting sesuai yang diharapkan; kedua, desain baru yang memudahkan pengaturan fitur lebih sederhana.

Baca Juga: VooV Meeting, Kompetitor Zoom yang Tawarkan Gratis hingga 300 Peserta

Ketiga, pengguna bisa menyembunyikan peserta lain yang tidak sedang menggunakan video; keempat, suara bising yang kerap mengganggu jalannya meeting secara virtual kini mampu dihilangkan.

“Orang akan bekerja di rumah dan di kantor dengan tingkat intensitas yang berbeda.”

Berdasarkan survei global terbaru yang dilakukan Cisco, 95% pekerja merasa tidak nyaman untuk kembali ke kantor karena krisis kesehatan yang masih berlangsung saat ini.

Karena itu, bekerja di kantor dan dari rumah akan semakin berkembang secara hybrid dengan teknologi semacam Cisco Webex sebagai jembatannya.

Baca Juga: NEC Corporation Akuisisi Avaloq Senilai US$2,2 Miliar

Advertisement

Seperti dikatakan Jeetu Patel, Senior Vice President and General Manager of Security and Aplications Group Cisco Systems, di masa depan, pekerjaan akan menjadi hybrid.

“Orang akan bekerja di rumah dan di kantor dengan tingkat intensitas yang berbeda, tergantung jenis pekerjaannya,” ungkap Patel.

Baca Juga: Catat, Jakmall akan Tawarkan Harga Serba Rp10.000, Lho!

Sebagai penyedia platform telekonferensi video penopang bekerja dari rumah, misi Cisco adalah membuat pengalaman pengguna Cisco Webex 10 kali lebih baik daripada interaksi tatap muka secara langsung.•

—Vino Darmawan, TechnoBusiness ID • Foto: Cisco Webex

Advertisement

 

Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TVJangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2024 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.