Connect with us

TechnoBusiness News

Clubhouse Luncurkan Fitur Clubhouse Links, Apa Fungsinya?

Clubhouse, aplikasi media sosial berbasis suara terkemuka, meluncurkan fitur baru Clubhouse Links.

Published

on

Clubhouse, aplikasi media sosial berbasis suara terkemuka, meluncurkan fitur baru Clubhouse Links.

Jakarta, TechnoBusiness ID Clubhouse, aplikasi media sosial berbasis suara yang dikembangkan oleh Alpha Exploration Co., meluncurkan fitur baru, yaitu Clubhouse Links.

Baca Juga: Lion Parcel Rilis Layanan Pengiriman Jagopack Bertarif Rp4.500

Clubhouse Links merupakan tautan pribadi di aplikasi Clubhouse yang memungkinkan teman atau kolega yang ingin diajak mengobrol terhubung secara langsung ke room pribadi seseorang.

Setiap kali ada orang lain yang bergabung, pemilik room akan mendapatkan notifikasi dan bisa masuk ke room untuk memulai obrolan percakapan singkat.

Advertisement

Baca Juga: Desten Perkenalkan Teknologi Pengisian Baterai Supercepat di Indonesia

Fitur tersebut juga memudahkan para moderator untuk mendengarkan kembali percakapan yang ia lewatkan sebelum memulai room diskusi yang lebih besar.

Untuk menggunakan fitur Clubhouse Links, pengguna hanya perlu mengklik “+ Room” di hallway lalu klik “Gather a room using a links”. Setelah itu sebuah tautan akan tersalin ke clipboard.

Baca Juga: UOB Investasikan US$500 Juta untuk Bangun Platform UOB TMRW

Tautan tersebut dapat dibagikan kepada satu orang atau grup dan dimasukkan ke dalam kalender. Room yang ada menjadi bersifat pribadi dan hanya orang-orang yang tertaut saja yang bisa bergabung.

Advertisement

Clubhouse Links baru diluncurkan dalam versi Beta di iOS pada Kamis (7/10). Saat ini, lebih dari 700.000 room dibuat setiap harinya dan penggunanya menghabiskan rata-rata 70 menit di setiap room tersebut.

—Intan Wulandari, TechnoBusiness ID Foto: Clubhouse

Tekan “tombol lonceng” di sisi kiri layar Anda untuk mendapatkan notifikasi berita terbaru dari TechnoBusiness lebih cepat. 

Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.

Advertisement
Continue Reading
Advertisement

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2024 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.