TechnoBusiness News
Harga Ethereum Pecahkan Rekor, Bitcoin Dekati Rp1 Miliar
Harga Ethereum dan Bitcoin kembali memecahkan rekor tertinggi. Dipengaruhi oleh faktor apa?
Published
3 years agoon
Jakarta, TechnoBusiness Crypto ID ● Indodax, bursa perdagangan aset kripto pertama dan terbesar di Indonesia, melaporkan bahwa harga Ethereum (ETH), salah satu aset kripto terpopuler selain Bitcoin (BTC), hari ini mencatatkan rekor baru setelah mencapai angka Rp68.279.000.
Seiring dengan itu, harga Bitcoin juga kembali naik hingga Rp968.392.000. Ethereum dan Bitcoin merupakan dua aset kripto dengan kapitalisasi pasar tertinggi saat ini, yang menurut Coinmarketcap per hari ini, masing-masing bernilai US$1,28 miliar dan US$568,7 juta.
Baca Juga: Pemilik Token TKO Bisa Beli Tiket Perjalanan di Travala.com
“Dengan adanya penguatan harga ini beserta dengan pecahnya rekor harga Ethereum dan Bitcoin menunjukkan bahwa investor percaya pada fundamental kedua aset kripto tersebut sehingga terus melakukan aksi beli di pasar,” kata Oscar Darmawan, CEO Indodax.
Jika dibandingkan dengan setahun lalu, kenaikan harga Ethereum dan Bitcoin memang cukup signifikan. Sebab, per November 2020, harga Ethereum baru tercatat senilai Rp8,8 juta (naik 675%) dan harga Bitcoin masih Rp240 juta (naik 303,5%).
Kenaikan harga Ethereum dan Bitcoin hingga memecahkan rekor tertinggi baru didorong oleh pasar yang sedang bullish. Selain itu, kenaikan harga Ethereum juga dikarenakan adanya upgrade Hard Fork London beberapa waktu lalu dan Ethereum 2.0.
Baca Juga: Pengusaha Properti Iwan Sunito Bawa SharedListing Garap Pasar Indonesia
Demikian juga dengan Bitcoin, update blockchain bernama Taproot telah memengaruhi harganya. Taproot terbaru akan aktif mulai minggu ini atau minggu depan yang meningkatkan tiga protokol penggunaan Bitcoin, yaitu privasi pengguna, fitur smart contract, dan efisiensi biaya agar transaksi lebih murah.●
—Vino Darmawan, TechnoBusiness Crypto ID ● Foto: Pixabay
You may like
-
Inilah Daftar Pemenang Smarties Indonesia Awards 2024
-
MMA Impact Indonesia 2024 Soroti Dampak Mendalam Digitalisasi
-
Laba Bersih BCA Digital pada Kuartal 3/2024 Tumbuh 532,7%
-
Synnex Metrodata Indonesia Jadi Distributor Devo Technology
-
BPA Broker Hadirkan Solusi Telekonsultasi Kesehatan dr. Barron
-
IBM AI in Action Report Identifies Key Characteristics of Businesses
-
Pengiriman Tablet Jelang Musim Liburan Secara Global Naik 11%
-
Donald Trump Menang, Harga Bitcoin Cetak Rekor Rp1,2 Miliar
-
Awas, Penjahat Siber Sebarkan Captcha Palsu yang Berbahaya!