Connect with us

TechnoBusiness News

Jumlah Pengguna TikTok di Asia Tenggara Capai 240 Juta Orang

Jumlah pengguna TikTok di Asia Tenggara per Juni 2021 mencapai 240 juta orang.

Published

on

Jumlah pengguna TikTok di Asia Tenggara per Juni 2021 mencapai 240 juta orang.

Jakarta, TechnoBusiness ID TikTok, platform distribusi video singkat asal China, menyebutkan bahwa jumlah penggunanya di seluruh dunia terus meningkat hingga saat ini mencapai lebih dari 1 miliar per bulan.

Baca Juga: Amartha Salurkan Permodalan Rp302 Miliar untuk UMKM Kuliner

Dari angka itu, per Juni lalu, jumlah pengguna TikTok di Asia Tenggara tercatat sebanyak 240 juta dan meningkat 85% per tahunnya. Itu berarti hampir seperempat pengguna TikTok berasal dari kawasan ini.

Dalam penghitungan periode yang sama, jumlah pengguna TikTok di Asia Tenggara sebanyak itu telah menciptakan sekitar 800 juta video dan mendapatkan lebih dari 1 triliun tontonan.

Advertisement

Baca Juga: Amartha Salurkan Permodalan Rp302 Miliar untuk UMKM Kuliner

Dalam survei yang dilakukan TikTok bersama firma riset pasar Nielsen disebutkan bahwa pengguna TikTok di Asia Tenggara 1,34 kali lebih memilih platform berbagi video itu karena konten-kontennya.

Selain itu, 1,27 kali pengguna memilih TikTok karena kreatornya dan 1,28 kali lipat karena sifat otentiknya. Karena antusiasme pengguna yang tinggi itu, maka TikTok meluncurkan TikTok: The Stage:

Baca Juga: Ninja Xpress Gelar Program Aksilerasi III Bersama Facebook

TikTok: The Stage adalah acara khusus wilayah Asia Tenggara yang merupakan lanjutan dari acara TikTok World yang berlangsung pada 29 September. Di TikTok World, perusahaan memamerkan iklannya.

Advertisement

“Kami tidak sabar untuk membantu merek di wilayah ini,” kata Sam Singh, Head of Global Business Solutions TikTok Asia Pacific, dalam pernyataan perusahaan yang diterima TechnoBusiness hari ini.

—Purjono Agus Suhendro, TechnoBusiness ID Foto: TikTok

Tekan “tombol lonceng” di sisi kiri layar Anda untuk mendapatkan notifikasi berita terbaru dari TechnoBusiness lebih cepat. 

Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.

Advertisement
Continue Reading
Advertisement

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2025 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.