TechnoBusiness News
Lucu dan Unik! Purrch, Media Sosial untuk Hewan Peliharaan
Published
4 years agoon
Purrch menjadi media sosial untuk hewan peliharaan yang mempertemukan sesama hewan dan para pecintanya.
New York, TechnoBusiness US • Selama ini kita hanya mengenal media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan sejenisnya. Namun, sekarang ada Purrch, lho!
Baca Juga: Mastercard Bersiap Fasilitasi Transaksi Menggunakan Bitcoin
Tapi, Purrch bukanlah media sosial untuk interaksi manusia layaknya media-media sosial yang ada, melainkan media sosial untuk hewan peliharaan.
Ya, pada Rabu (10/2) pekan lalu, Purrch diluncurkan kembali oleh duo pendirinya, Vail Weymann dan Ken Herbert, di New York, dengan platform yang lebih baik dari pengembangan sebelumnya.
Sebagai media sosial untuk hewan peliharaan, Purrch menampilkan foto-foto seperti kucing, anjing, burung, atau lainnya yang lucu-lucu dan menggemaskan.
Baca Juga: Reli Harga Bitcoin Ternyata Tak Menarik bagi CFO Perusahaan
Purrch bukanlah media sosial untuk manusia, melainkan media sosial untuk hewan peliharaan.
Walau begitu, hewan-hewan itu tidak selfie lalu mengunggah foto-fotonya sendiri. Semuanya tentu dilakukan oleh manusia, para pemiliknya.
Para pemilik itulah yang kemudian menjadikan Purrch sebagai media sosial untuk hewan peliharaan, tempat bertukar informasi tentang peliharaan mereka, dan berkomunitas bagi sesama penyuka hewan tertentu.
Tidak hanya itu, Purrch juga menjadi tempat bertemu antara hewan peliharaan dengan hewan peliharaan lain, atau hewan peliharaan dengan para pengadopsinya secara virtual.
[the_ad id=”13590″]
Baca Juga: Pengguna Situs Perjodohan Online MuslimMatch.com Naik 40%
“Visi kami untuk Purrch cukup sederhana, yaitu menyediakan komunitas hewan peliharaan yang tepat,” kata Vail Weymann, co-founder dan CEO Purrch, dalam pernyataannya.
Bersamaan dengan peluncurannya, Purrch mengumumkan kemitraan dengan empat kelompok advokasi terkemuka seperti Adopt-A-Dog, Alive Rescue, Rescue City, dan PAWS Lynnwood.
Ken Herbert, co-founder dan CTO Purrch, mengatakan kemitraan itu sangat berharga bagi media sosial untuk hewan peliharaan Purrch dan komunitas pencintanya.
[the_ad id=”13590″]
Baca Juga: Mastercard Bersiap Fasilitasi Transaksi Menggunakan Bitcoin
Di dalam daftar testimoni perusahaan, seorang pengguna menilai Purrch sebagai, “Salah satu aplikasi jejaring sosial hewan peliharaan paling berguna yang pernah saya lihat.”•
—David T. William, TechnoBusiness US • Foto: Purrch
Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.