TechnoBusiness News
Mitra Integrasi Raih Microsoft Indonesia Partner of the Year
Mitra Integrasi Informatika berhasil terpilih menjadi Microsoft Indonesia Partner of the Year 2021.
Published
3 years agoon
Mitra Integrasi Informatika berhasil terpilih menjadi Microsoft Indonesia Partner of the Year 2021.
Jakarta, TechnoBusiness ID ● PT Mitra Integrasi Informatika, anak perusahaan PT Metrodata Electronics Tbk. (IDX: MTDL), berhasil memenangi Microsoft Indonesia Partner of the Year 2021.
Baca Juga: Strategi B2B Customer Loyalty Program Metrodata Electronics
Manajemen Mitra Integrasi menyatakan bangga karena kembali meraih Microsoft Indonesia Partner of the Year Awards setelah pada 2008, 2014, 2016, dan 2020 mendapatkan penghargaan serupa.
“Penghargaan ini semakin menegaskan posisi kami sebagai perusahaan sistem integrator terbesar di Indonesia,” kata Sjafril Effendi, Presiden Direktur Mitra Integrasi Informatika, Jumat (9/7).
Baca Juga: Telkom Luncurkan Tadex, Tanah Air Digital Exchange
Microsoft Corporation (Nasdaq: MSFT), raksasa teknologi yang berpusat di Redmond, Washington, Amerika Serikat, pada Kamis (8/7) mengumumkan sejumlah partner terbaiknya di seluruh dunia.
Microsoft Partner of the Year Awards diberikan berdasarkan beberapa kategori yang melibatkan lebih dari 4.400 nominasi dari 100 negara, termasuk Indonesia.
Baca Juga: Metrodata Academy jadi Mitra Kampus Merdeka Pemerintah
Mitra Integrasi terpilih sebagai Microsoft Indonesia Partner of the Year 2021 karena dianggap telah menjadi partner yang berhasil menyediakan solusi dan layanan luar biasa bagi pasar Indonesia.
“Para mitra yang luar biasa ini telah menunjukkan komitmen yang tinggi untuk membangun solusi kelas dunia bagi pelanggan, mulai dari cloud hingga edge,” kata Rodney Clark, Corporate Vice President Microsoft.●
—Purjono Agus Suhendro, TechnoBusiness ID ● Foto: Mitra Integrasi Informatika
Tekan “tombol lonceng” di sisi kiri layar Anda untuk mendapatkan notifikasi berita terbaru dari TechnoBusiness lebih cepat.
Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.