Connect with us

Lifestyle

Berbelanja, Hal Terpenting bagi Pelancong Asia Tenggara

Published

on

  • Menurut studi bertajuk “Consumer Purchasing Priorities” yang dilakukan Mastercard dan baru saja dirilis menyebutkan bahwa dalam melakukan perjalanan masyarakat Asia Tenggara amat menyukai belanja.
  • Kegiatan berbelanja menempati urutan kedua setelah menikmati pemandangan.

 

JAKARTA – Bagi wisatawan Asia Tenggara, berbelanja merupakan kegiatan yang amat penting, baik ketika melakukan perjalanan di dalam maupun ke luar negeri. Berbelanja (shopping) menempati urutan kedua yang menjadi prioritas saat menikmati liburan, sendiri ataupun bersama keluarga. Kegiatan utama yang mesti mereka lakukan adalah menikmati pemandangan (sightseeing).

 

Baca Juga: Perluas Pasar, MasterCard Gandeng Microsoft, Google, dan Samsung

 

Berdasarkan hasil studi Mastercard pada 2016 yang baru diliris pada Kamis (2/2) dengan tajuk “Consumer Purchasing Priorities”, pelancong dari Asia Tenggara menyisihkan hampir 20% anggaran (budget) mereka untuk berbelanja. Itu sebabnya, pariwisata ritel berkontribusi cukup besar terhadap perekonomian benua ini, walau acap kali diselingi dengan kejadian pencurian dan perampokan bagasi.

Akan tetapi, mayoritas pelancong menyadari bahwa kewaspadaan itu penting. Dalam membayar belanjaan, misalnya, mereka mulai beralih menggunakan kartu debit atau kredit untuk menghindari kerawanan bertransaksi secara tunai. Apalagi yang mereka beli berupa barang mewah. “Sebanyak 64% konsumen memilih membayar barang mewah menggunakan kartu kredit,” tulis Mastercard dalam laporan tersebut.**

Advertisement

Intan Wulandari, TechnoBusiness Indonesia ● Ilustrasi: Istimewa

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2024 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.