Connect with us

TechnoBusiness Star

Simon Dussart Alias Bobby Diangkat Jadi CEO Adjust

Simon Dussart diangkat menjadi CEO Adjust setelah bergabung sejak 2014.

Published

on

Simon Dussart atau Bobby kini menjabat sebagai CEO Adjust.

London, TechnoBusiness Star UK Adjust, platform mobile marketing analytics global yang kini dimiliki oleh AppLovin (Nasdaq: APP), pada 1 Februari mengumumkan telah mengangkat Simon Dussart alias Bobby sebagai CEO-nya.

Simon Dussart yang sebelumnya menduduki posisi sebagai chief customer officer telah lama bergabung dengan Adjust. Ia menjalankan tugasnya sebagai CEO sejak diumumkan dan akan mendapat masukan dari co-founder dan mantan CEO Paul H. Muller.

Baca Juga: Dr. Lamine Jendoubi Jadi Presiden Direktur Siemens Indonesia

“Adjust berhasil menjadi global analytics platform terkemuka berkat visi, kegigihan, dan passion Paul H. Muller untuk industri ini,” kata Adam Foroughi, co-founder dan CEO AppLovin, perusahaan yang mengakuisisi Adjust tahun lalu.

Advertisement

Simon Dussart naik jabatan dari Chief Customer Officer menjadi CEO Adjust.

Simon Dussart diangkat menjadi CEO karena dedikasinya terhadap produk dan inovasi Adjust. Menurut Adam Foroughi, Simon Dussart telah berupaya keras memenuhi kebutuhan pelanggan, menjadikan pelanggan sebagai fokus Adjust, dan memiliki kemampuan kepemimpinan alami.

Baca Juga: Fadzri Sentosa Didapuk Jadi Preskom Yeloo Integra Datanet

Sementara Simon Dussart mengatakan Adjust kini berada pada tahap yang sangat menarik dan evolusioner. “Saya menantikan tahap berikutnya … termasuk mengakselerasi pertumbuhan di China dan Asia Tenggara, serta terus memimpin di Timur Tengah dan Jepang,” katanya.

—Richard O. Kimberly, TechnoBusiness Star UK Foto: Adjust

Advertisement

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2024 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.