Connect with us

TechnoBusiness Insights

Pasar Game Global akan Melebihi US$314 Miliar pada 2026

Pasar game global diyakini bakal mencatatkan nilai lebih dari US$314 miliar pada 2026.

Published

on

Pasar game global tumbuh secara CAGR sebesar 9,64% selama 2020-2026.

Dublin, TechnoBusiness Insights Pasar game global (global game market) diyakini bakal terus tumbuh seiring dengan perkembangan teknologinya. Belakangan, pandemi yang memaksa semua orang untuk tetap di rumah telah mempercepat pertumbuhan itu.

Jika pasar game global 2020 bernilai US$173,7 miliar, perusahaan riset pasar ResearchAndMarkets memperkirakan pasar game global 2026 akan bernilai lebih dari US$314,4 miliar. Dalam rentang itu berarti tumbuh secara CAGR sebesar 9,64%.

Pasar game global 2020 mencatatkan nilai sebesar US$173,7 miliar.

Cloud gaming menjadi teknologi baru yang meramaikan pasar game global dengan pertumbuhan yang cukup pesat. Sebab, cloud gaming memungkinkan pengguna melakukan streaming game kelas atas di seluruh perangkat mobile sekaligus menghilangkan konsol game/PC khusus.

Pasar game global yang tumbuh signifikan itu diramaikan oleh perusahaan-perusahaan game terkemuka seperti Microsoft, Nintendo, Twitch, dan Activision. Pada April 2020, Microsoft melaporkan bahwa jumlah pelanggan Xbox Game Pass-nya mencapai 10 juta orang.

Advertisement

Teks: TechnoBusiness Insights

Data: ResearchAndMarkets.com, November 2021

Foto: xFrame.io

Advertisement
Continue Reading
Advertisement