Connect with us

TechnoBusiness Insights

Masa Depan Pekerjaan: Jarak Jauh dan Lepas! Tak Percaya?

Masa depan pekerjaan justru mengarah pada tren bekerja jarak jauh dan lepas.

Published

on

Bekerja jarak jauh dan lepas kini mulai dipandang positif.

London, TechnoBusiness Insights Dulu, bekerja jarak jauh dan lepas (remote and freelance) dianggap tidak bekerja, negatif, bernilai rendah, dan tidak memiliki masa depan. Kini, pandangan itu telah berubah 180 derajat.

Dalam laporan tren tahunan 2022 yang dirilis Voices, pasar layanan suara nomor satu di dunia yang berpusat di Inggris dan Kanada, disebutkan bahwa masa depan pekerjaan justru berupa bekerja jarak jauh dan lepas.

Baca Juga: Pengiriman Smartphone Global 2021 Capai 1,35 Miliar Unit

“Pada 2020 adalah tentang menggabungkan apa yang telah kami pelajari selama dua tahun terakhir seperti cepat beradaptasi dengan perubahan dan belajar bekerja dan bermain dengan aman,” kata pendiri dan CEO Voices David Ciccarelli.

Advertisement

Setelah itu, lebih dari 1.100 responden dalam penelitian Voices mengakui bahwa bekerja jarak jauh semakin kentara sehubungan dengan pandemi COVID-19 dan bagaimana mereka berencana mendekati bisnis di masa depan.

Masa depan pekerjaan justru berupa bekerja jarak jauh dan lepas.

Saat ini, banyak merek yang mulai menggandeng pekerja lepas. Di dunia kreatif, permintaan voice over untuk proyek video internet ke Voices meningkat 22% dibanding tahun sebelumnya.

Singkatnya, ada empat tren terkait masa depan pekerjaan yang diperoleh dalam penelitian Voices: (1) Lebih dari 90% responden mengonfirmasi bahwa mereka akan secara permanen menawarkan peluang kerja jarak jauh dibanding 52% tahun lalu.

Baca Juga: Pasar Game Global akan Melebihi US$314 Miliar pada 2026

(2) Pendaftaran pekerja lepas di pasar kerja meningkat 245%; (3) Manfaat mempekerjakan pekerja lepas semakin jelas; (4) Audio menghadirkan peluang baru untuk pemasaran otentik.

Advertisement

Teks: TechnoBusiness Insights

Data: Voices, Desember 2021

Foto: Voices

Advertisement
Continue Reading
Advertisement