Connect with us

TechnoBusiness Insights

Pasar Speaker Cerdas Global Bernilai US$23 Miliar pada 2030

Pasar speaker cerdas global 2022 tercatat sebesar US$11 miliar dan diperkirakan akan naik dua kali lipat dalam delapan tahun ke depan.

Published

on

Dublin, TechnoBusiness Insights IR Pasar speaker cerdas global (global smart speaker market) pada 2022, berdasarkan data periset pasar ResearchAndMarkets.com, tercatat bernilai US$11 miliar.

Baca Juga: 5 Strategi Optimalisasi Pusat Data di Indonesia Menurut PDG

Pasar speaker cerdas global akan terus tumbuh, bahkan ke pasar yang lebih luas berkat cakupan penggunaan yang lebih besar di rumah pintar. Seperti diketahui, perangkat rumah pintar membutuhkan speaker cerdas.

Perangkat-perangkat rumah pintar itu, seperti kunci, kamera keamanan, peralatan dapur, lampu, dan televisi yang berbasis Internet of Things dan Artificial Intelligence, ditingkatkan penggunaannya dengan speaker.

THE BEST ADVICE

Xiaomi, misalnya, menciptakan produk berdasarkan kecerdasan buatan yang ditautkan ke barang-barang internet lainnya dan berfungsi sebagai pusat kendali. Pionir Amazon Alexa juga terintegrasi dengan IoT.

Advertisement

Asia-Pasifik mencetak laju pertumbuhan majemuk pasar speaker cerdas global paling cepat.

Karena permintaannya terus meningkat, ResearchAndMarkets.com memperkirakan pasar speaker cerdas global bakal melaju hingga membukukan US$23 miliar pada 2030 atau tumbuh CAGR 7,92%.

Pasar Amerika Utara mengadopsi pasar speaker cerdas global terbesar dalam hal pendapatan, sedangkan Asia-Pasifik mencetak laju pertumbuhan majemuk paling cepat.

Baca Juga: Alibaba Cloud: 4 dari 5 Bisnis di Asia Migrasi ke Cloud Tahun Ini

Perusahaan-perusahaan yang turut meramaikan pasar speaker cerdas global, di antaranya Sony, Onkyo & Pioneer, Sonos, Alphabet, Baidu, Bose, Panasonic, Harman International, Apple, dan Lenovo.

Teks: TechnoBusiness Insights IR

Advertisement

Data: ResearchAndMarkets.com, Mei 2023

Foto: Pixabay

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2025 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.