Published
5 years agoon
Hyundai hasil produksi Indonesia akan digunakan untuk memenuhi pasar domestik dan ekspor.
Jakarta, TechnoBusiness ID ● Hyundai Motor Company (KRX: 005380, LSE: HYUD), produsen otomotif asal Korea Selatan, akan segera merealisasikan investasi untuk pabriknya di Indonesia.
Rencana itu disampaikan oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Executive Vice President Hyundai Motor Park Hong Jae di Seoul, Selasa pekan lalu.
Baca Juga: BlackBerry dan LG Sepakat Perluas Teknologi untuk Kendaraan Otonom
Pabrik tersebut akan memproduksi empat jenis kendaraan, antara lain sport utility vehicle (SUV), multiple purpose vehicle (MPV), hatchback, dan sedan.
“Mereka akan mulai memproduksi pada 2021,” kata Menteri Airlangga dalam siaran persnya di Jakarta, Minggu (30/6). Kapasitasnya antara 70.000-250.000 unit per tahun.
Dari kapasitas produksi itu, 47%-nya ditujukan untuk memenuhi pasar domestik, 53%-nya untuk pasar ekspor. Namun demikian, lokasi pabrik yang diperkirakan mampu menyerap 3.500 tenaga kerja itu masih dirahasiakan.
Baca Juga: Purjono Agus Suhendro Berbincang dengan CEO Indodax Oscar Darmawan
Pemerintah Indonesia menyambut baik rencana Hyundai tersebut dan mendukung dengan fasilitas fiskal yang tersedia. “Kerja sama ini sangat berarti karena akan meningkatkan daya saing,” kata Menteri Perdagangan, Industri, dan Energi Korea Selatan Sung Yun Mo.
Hyundai Motor Company didirikan pada 1967 di bawah naungan Hyundai Kia Automotive Group. Perusahaan tersebut termasuk produsen otomotif dengan pertumbuhan penjualan tercepat di dunia.●
—Anwar Ibrahim, TechnoBusiness ID ● Foto: Hyundai
Hyundai Promosikan Busan Sebagai Tuan Rumah World Expo 2030
Hyundai Jadi Raja Mobil Listrik Berbasis Baterai di Indonesia
Siap Produksi di Indonesia. Rupanya Penjualan Global Hyundai “Memble”
Kontribusi Industri Manufaktur Indonesia Kalahkan Amerika
Hyundai Bergabung dengan Automotive Grade Linux
Hyundai dan Kia Investasi US$250 Juta di Grab