Connect with us

TechnoBusiness Insights

Nilai Pasar Kartu Hadiah dan Insentif Indonesia 2021 Capai US$1,57 Miliar

Nilai pasar kartu hadiah dan insentif Indonesia diperkirakan tumbuh secara CAGR sebesar 9,9% selama periode 2020-2025.

Published

on

Dublin, TechnoBusiness Insights Meski industri ritel sangat menantang di masa pandemi, nilai pasar kartu hadiah dan insentif (gift card and incentive card market) Indonesia terus tumbuh.

Baca Juga: AWS Rajai Pasar Cloud Infrastructure Services Global

ResearchAndMarkets, firma riset pasar global yang berbasis di Dublin, Irlandia, menyebutkan nilai pasar kartu hadiah dan insentif Indonesia pada kuartal 2/2021 tumbuh 15,4% menjadi US$1,57 miliar.

Pertumbuhan nilai pasar kartu hadiah dan insentif Indonesia yang tumbuh stabil pada semester 1 diyakini bakal menjadi tonggak selanjutnya hingga mencatatkan pertumbuhan yang kuat pada semester 2.

Advertisement

Baca Juga: Purchasing Managers Index Manufaktur Indonesia Lampaui China

Dengan demikian, pasar kartu hadiah dan insentif Indonesia dalam rentang 2020-2025 diyakini akan meningkat secara CAGR sebesar 9,9% dari US$1,36 miliar menjadi US$2,30 miliar.

Pasar kartu hadiah dan insentif Indonesia diramaikan oleh konglomerasi besar seperti Salim Group, CT Group, Lippo Group, Alfa Corp, Delhaize Sa, Kompas Gramedia, dan Ace Hardware Corporation.

Teks: TechnoBusiness Insights

Data: ResearchAndMarkets, November 2021

Advertisement

Foto: Matahari Putra Prima

Continue Reading
Advertisement