Connect with us

TechnoBusiness Insights

Pasar Platform Pembayaran Digital Global Tumbuh 21,7%

Pasar platform pembayaran digital global antara 2021-2028 tumbuh rata-rata 21,7%.

Published

on

Pasar platform pembayaran digital global antara 2021-2028 tumbuh rata-rata 21,7%.

Dublin, TechnoBusiness Insights Pasar platform pembayaran digital global (payment gateway markets) diperkirakan terus tumbuh menuju US$87,44 miliar pada 2028.

Baca Juga: 6 Besar Pasar E-commerce Asia Tenggara 2021

Menurut penghitungan firma riset pasar yang berbasis di Dublin, Irlandia, Research and Markets, nilai pasar platform pembayaran digital sebesar itu naik dengan rata-rata tahunan gabungan sebesar 21,7%.

Advertisement

Kenaikan nilai pasar platform pembayaran digital global itu didorong oleh tren penggunaan metode pembayaran untuk belanja online di seluruh dunia.

Baca Juga: Antusiasme Indonesia terhadap Pembayaran Digital Tertinggi

Pergeseran preferensi konsumen dan pedagang terhadap saluran digital untuk pengiriman uang juga berperan dalam mendorong pertumbuhan pasar platform pembayaran digital global.

Sebagian besar perusahaan memilih menggunakan platform pembayaran digital karena memungkinkan transaksi internet yang aman, mencegah penipuan kartu kredit, dan tindak kejahatan lainnya.

Pandemi COVID-19 telah mempercepat penetrasi penggunaan platform pembayaran digital di seluruh dunia—yang teknologinya telah berkembang ke nirsentuh.

Advertisement

Teks: TechnoBusiness Insights

Data: Research and Markets

Foto: Pixabay

Tekan “tombol lonceng” di sisi kiri layar Anda untuk mendapatkan notifikasi berita terbaru dari TechnoBusiness lebih cepat. 

Simak berita-berita kami dalam bentuk video di kanal TechnoBusiness TV. Jangan lupa berikan atensi Anda dengan “like, comment, share, dan subscribe”.

Advertisement

Continue Reading
Advertisement