Connect with us

TechnoBusiness Insights

Pasar Perangkat Lunak Ground Handling Pesawat Bernilai US$2,49 Miliar

Published

on

  • Jumlah penumpang pesawat udara komersial global pada 2017 diperkirakan mencapai 3,95 miliar orang, dan membuahkan bisnis perangkat lunak ground handling hingga mendekati US$3 miliar.
  • Pasar ini pun diperebutkan oleh banyak perusahaan besar.

 

PUNE, INDIA – Seperti disampaikan oleh TechnoBusiness awal Januari lalu bahwa jumlah penumpang udara komersial global pada 2017 diperkirakan mencapai 3,95 miliar orang. Jumlah itu, berdasarkan data dari International Air Transport Association (IATA) berkorelasi dengan alokasi biaya penerbangan (spend on air transport) sekitar 0,9% dari total produk domestik bruto dunia atau senilai US$769 miliar.

 

Baca Juga: 2017, Pesawat Komersial Bakal Mengangkut 3,95 Miliar Penumpang

 

Semakin bertambahnya jumlah penumpang pesawat udara dari tahun ke tahun membuat bisnis penerbangan, termasuk penanganan pesawat di darat (ground handling) pun tumbuh pesat. Tidak hanya itu, bahkan bisnis perangkat lunak (software) ground handling pesawat yang digunakan untuk mengatur, baik boarding penumpang, kendali kedatangan, manajemen bagasi, maupun papan informasi penerbangan juga semakin menarik.

Menurut perusahaan periset pasar MarketsandMarkets, pasar perangkat lunak ground handling pesawat global pada 2016 bernilai US$2,49 miliar. Sejalan dengan tren industri terkait, bisnis ini diperkirakan akan tumbuh 4,56% per tahun hingga 2022. Jika proyeksi itu benar, maka bisnis perangkat lunak ground handling pada 2022 bakal bernilai US$3,25 miliar.

Advertisement

Legitnya potensi bisnis perangkat lunak ground handling tersebut membuat banyak perusahaan memperebutkannya. Beberapa pemain utama yang meramaikan bisnis itu di antaranya Rockwell Collins, Inc. (Amerika Serikat), Sabre Corporation (AS), Amadeus IT Global SA (Spanyol), Damarel Systems International Ltd (Inggris), dan SITA (Swiss).**

Anil Taba, TechnoBusinessFoto-Foto: Istimewa