Connect with us

Startups

Yuk, Berburu “Bombardir” Diskon dari 75 E-commerce Mulai Besok!

Published

on

  • Festival Belanja Online tahun ini merupakan yang ketiga kalinya dan diikuti oleh 75 e-commerce di seluruh Indonesia.
  • Para peserta siap memberikan diskon harga hingga 90% dan promo khusus setiap jamnya secara bergantian.

 

JAKARTA – Apakah Anda sudah termasuk penggila belanja online? Atau, Anda masih ingin sekadar mencoba-coba? Jika ya, bersiaplah, karena mulai besok, Jumat (25/11) hingga Rabu (30/11) akan ada “bombardir” diskon dari 75 e-commerce di seluruh Indonesia.

festival-belanja-online-2016-2

E-commerce aneka konsep itu akan memberikan diskon hingga 90% dalam program Festival Belanja Online 2016. Selain itu, dalam program Flash Sale Shopping Marathon, akan ada promo spesial untuk lima produk yang ditawarkan setiap jam secara bergantian.

 

Peserta Festival Belanja Online 2016 akan memberikan diskon hingga 90%.

 

Advertisement

“Program Festival Belanja Online ini bertujuan untuk mengedukasi pasar agar merasakan bahwa belanja online itu aman, nyaman, dan mudah,” kata Muhamad Arif, ketua panitia pelaksananya dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (23/11).

festival-belanja-online-2016-1

Program ini merupakan yang ketiga kalinya setelah pertama kali dilaksanakan pada 2014. Ketika itu, pesertanya baru sekitar 10 e-commerce, dan kali ini diikuti oleh 75 e-commerce. Hasilnya, “Tahun lalu mampu meningkatkan tiga kali lipat dan kali ini ditargetkan enam kali lipat dari jumlah transaksi hari biasa,” ungkap Arif.

 

Festival kali ini diikuti oleh 75 E-commerce.

 

Di samping berburu diskon, konsumen juga diajak berbagi kepada sesama. Jika tahun lalu menggandeng UNICEF sebagai wadah donasi untuk membantu anak-anak Indonesia, saat ini Festival Belanja Online bekerja sama dengan platform fundraising KitaBisa.com.

Advertisement

Sayangnya, Arif tidak bersedia menyebutkan berapa nilai transaksi yang berhasil dicatatkan setiap mengadakan festival belanja online, termasuk targetnya tahun ini. Untuk informasi peserta, silakan kunjungi www.festivalbelanjaonline.com.**

Intan Wulandari, TechnoBusiness IDFoto-Foto: Istimewa