Connect with us

And Others

27 Juta Orang Amerika Memulai Bisnis Baru

Published

on

Massachusetts, TechnoBusiness ● Sekitar 27 juta orang Amerika saat ini sedang memulai bisnis baru. Langkah itu didorong oleh terciptanya peluang dan tantangan yang berkembang.

Berdasarkan laporan terbaru Babson College, sekolah bisnis swasta yang berlokasi di Wellesley, Massachusetts, yang dirilis pada Rabu (9/1), mereka berlomba-lomba menangkap peluang berkat kemajuan teknologi.

Baca Juga: 10 Restoran Fine Dining Terbaik di Amerika 2018

Sebanyak 18% di antara mereka mencari peruntungan di bidang teknologi informasi dan keuangan. Sementara 36%-nya mengembangkan produk atau layanan inovatif.

Advertisement

Mereka berlomba-lomba menangkap peluang baru berkat kemajuan teknologi.

“Pengusaha Amerika berusia 35-44 merupakan yang paling aktif secara wirausaha,” ungkap laporan Babson College tersebut.

“Dan, diharapkan 20%-nya mempekerjakan 20 orang atau lebih dalam usaha baru.”

Itu belum termasuk 30% pengusaha Amerika yang keluar dari sektor bisnisnya saat ini untuk menangkap peluang dari bisnis lain.

Profesor Kewirausahaan Babson College Julian Lange mengatakan aktivitas kewirausahaan telah berkembang.

“Berbeda dengan awal-awal krisis 2007, kini hampir semua indeks ekonomi Amerika berkinerja baik,” ungkapnya.●

—Celine Tamaria, TechnoBusiness/PRN ● Foto: Babson College

Advertisement

 

Continue Reading
Advertisement

TechnoBusiness, Menara Astra Lt. 25 Unit 25D, Jalan Jend. Sudirman Kav. 5-6, Jakarta 10220, Telp: (021) 50889816. Copyright © 2017-2024 TechnoBusiness, A Member of Pasxmedia Holding. All Rights Reserved.